Di hari bebas kendaraan bermotor, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo tetap blusukan. Dan tak seperti biasanya dengan menggunakan mobil, kali ini Jokowi naik bajaj.
Bajaj itu tidak disiapkan para bawahannya. Saat itu, Jokowi yang berjalan kaki menuju ke arah Jalan Thamrin, tiba-tiba menghentikan bajaj yang tengah melintas. Padahal saat itu, dirinya sedang asyik menjawab pertanyaan para wartawan sambil berjalan.
"Bajaj-bajaj Pak," teriak Jokowi saat melihat bajaj yang melintas di Jalan MH Thamrin, Sudirman, Jakarta, Jumat (3/1/2014).
Mendengar teriakan Jokowi, 2 unit Bajaj BBG berwarna biru yang mendengar langsung menyerongkan kendaraannya menuju ke Jokowi. "Di sini saja Pak, sini di bajaj saya," ujar 2 supir bajaj berebut ingin ditumpangi Jokowi.
"Wah ada dua. Saya yang mana nih? Saya yang ini saja kalau gitu," kata Jokowi memilih salah satu Bajaj yang disupiri oleh seorang pria berkaus putih.
Pria itu pun tampak senang dan tersenyum lebar, lantaran bajajnya ditumpangi oleh orang nomor 1 di Jakarta. "Kapan lagi, dapat penumpang seperti Pak Jokowi," kata pria tersebut.
Sambil melambaikan tangan dan meminta kepada wartawan untuk tidak ikut, Jokowi kemudian langsung menaiki bajaj tersebut. "Sudah ya, saya mau keliling-keliling, jangan diikuti terus," ujar Jokowi sambil melangkahkan kaki ke sebuah Bajaj BBG berwarna biru, di pedestarian Jalan Medan Merdeka Selatan depan Kantor Lemhanas.
Melihat tingkah Jokowi, para ajudan dan asistennya yang mengikuti langkah mantan Walikota Solo itupun tampak kelabakan, mereka tidak menyangka kalau sang bos justru naik bajaj. Mereka pun mau tak mau akhirnya mengikuti bajaj Jokowi dengan menumpang ojek dan bajaj yang kebetulan lewat di jalan.
Salah seorang ajudan Jokowi, bernama Untoro bahkan tertinggal. Ia pun berusaha mencari tumpangan lain dengan menumpang ojek yang tengah melintas. "Ia saya ketinggalan, ndak tahu, tiba-tiba bapak naik bajaj," kata Untoro. (Ein/Ism)
Jumat, 03 Januari 2014
Jokowi Tiba-tiba Cegat Bajaj di Jalan, Kabur Tinggalkan Ajudan, LOH MAU KEMANA ?
Diposting oleh
admin
,
di
15.40
Receba as novidades do blog em seu e-mail
Cadastre-se e receba direto no seu e-mail. � gr�tis! Digite o seu e-mail e depois confirme para come�ar a receber novidades exclusivas do Blog!
Langganan:
Posting Komentar (Atom)